Bahan utama :
- 750 gr buntut sapi
- 2 batang sereh, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 2 liter air
- 4 siung bawang putih, bakar lalu iris tipis
- 10 butir bawang merah, bakar lalu iris tipis
- 4 buah tomat hijau, potong potong
- 5 buah belimbing sayur, potong potong
- 6 sendok makan kecap manis
- 3 buah cabai merah besar, bakar potong potong
- 12 buah cabai rawit utuh
- 3 1/4 sendok teh garam
- 3 sendok makan air asam jawa
- 1 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh merica bubuk
Bahan bumbu yang dihaluskan :
- 3 cm kunyit, bakar
- 2 cm lengkuas, bakar
- 3 cm jahe, bakar
Cara membuat buntut goreng :
- Rebus air hingga mendidih, setelah mendidih, tambahkan dengan buntut yang telah di potong potong, rebus hingga berkaldu, angkat dan saring air kaldunya, ambil air kaldu sebanyak 1750 ml lalu rebus kembali hingga mendidih.
- Tambahkan dengan daun salam, bumbu yang telah dihaluskan, sereh, bawang merah, bawang putih, tomat hijau, belimbing wuluh, cabai, gula, garam, merica dan kecap manis, rebus hingga matang.
- Sebelum di angkat, tambahkan dengan air asam jawa lalu angkat dan sajikan.
0 Response to "Cara Membuat dan Resep Pindang Buntut"
Post a Comment